Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
For
You

5 Fakta Gold Ship Umamusume, Si Jahil yang Ternyata Seorang VTuber!

Temukan info dan fakta Gold Ship dari game Umamusume. (Fandom)
Temukan info dan fakta Gold Ship dari game Umamusume. (Fandom)
Intinya sih...
  • Gold Ship adalah karakter unik di Umamusume
  • Ia memiliki sifat yang tidak bisa ditebak saat balapan
  • Gold Ship sulit diprediksi dan suka melakukan kejahilan pada teman-temannya

Mari kita kenalan dengan salah satu karakter populer dari game Umamusume, yaitu Gold Ship!

Gold Ship adalah salah satu karakter nyentrik di game ini, karena memiliki sifat yang tidak bisa ditebak.

Meski demikian, saat balapan Gold Ship adalah salah satu karakter yang bisa diandalkan karena punya stat dan skill mumpuni.

Ayo cari tahu info dan fakta Gold Ship Umamusume dalam artikel berikut ini.

1. Biodata Gold Ship asli

Gold Ship di dunia nyata. (Wikipedia)
Gold Ship di dunia nyata. (Wikipedia)

  • Nama: Gold Ship (ゴールドシップ)

  • Jenis kelamin: Jantan

  • Warna bulu: Putih abu-abu

  • Tempat & tanggal lahir: Hidaka, Hokkaido, Jepang; 6 Maret 2009

  • Ayah: Stay Gold

  • Ibu: Point Flag

  • Damsire (kakek dari pihak ibu): Mejiro McQueen

  • Anak: 517 anak termasuk Uberleben, Meiner Grand, Win Kiitos

  • Balapan pertama: 9 Juli 2011

  • Balapan terakhir: 27 Desember 2015

  • Win rate: 46% (13 kali menang dari 28 balapan)

Dalam dunia balap kuda Jepang, Gold Ship dikenal sebagai kuda yang sulit diprediksi. Di satu waktu, ia memiliki pace yang sangat kencang, dan di saat lainnya ia seperti bermain-main.

Misalnya, pada balapan Takarazuka Kinen 2015, Gold Ship tiba-tiba tidak mau bertanding. Hal ini menyebabkan kerugian besar bagi yang bertaruh padanya. Total kerugian ditaksir mencapai 12 miliar Yen!

Meski demikian, performa puncaknya cukup impresif. Sepanjang sejarah, Gold Ship memenangkan 7 balapan G1; 3 diantaranya adalah triple crown Satsuki Sho, Kikka Sho, dan Arima Kinen tahun 2012.

Sampai hari ini, Gold Ship menikmati masa pensiunnya dengan nyaman. Anak-anak Gold Ship memiliki stamina dan kekuatan yang sama kuatnya, namun belum bisa meraih reputasi yang setara.

2. Biodata Gold Ship Umamusume

Gold Ship di Umamusume. (Fandom)
Gold Ship di Umamusume. (Fandom)

  • Nama: Gold Ship (ゴールドシップ)

  • Nickname: Golshi

  • Spesies: Umamusume

  • Jenis kelamin: Perempuan

  • Ulang tahun: 6 Maret

  • Tinggi badan: 170 cm

  • Berat badan: Tidak terukur

  • BWH: 88-55-88

  • Pengisi suara: Hitomi Ueda

Di game Umamusume, Gold Ship mewarisi sifat yang sama dengan Gold Ship aslinya. Saat balapan, Gold Ship kadang memiliki performa inkonsisten. Kadang pula, Gold Ship memulai balapan dari belakang, namun bisa melesat di paruh akhir dan memberikan epic comeback.

Untuk mengembangkan Gold Ship pun menjadi tantangan tersendiri, karena kadang-kadang ia bisa kehilangan semangat dan membatasi jenis latihan yang bisa dijalankan.

Meski demikian, banyak gamer yang menjadikan Gold Ship karakter Umamusume favorit mereka. Selain karakternya yang kocak, statistik Gold Ship juga cukup oke, terlepas dari gimmick menantangnya.

3. Sulit diprediksi dan penyuka kekacauan

Gold Ship senang berbuat onar. (Fandom)
Gold Ship senang berbuat onar. (Fandom)

Layaknya Gold Ship di dunia nyata, Gold Ship di Umamusume punya sifat yang tidak bisa ditebak. Kadang ia merasa malas, dan kadang ia merasa termotivasi.

Ia mudah akrab dengan siapapun, dan sering menakukan kejahilan dengan teman yang ia anggap dekat. Jalan pikirannya pun sulit ditebak. Kadang, dia terlihat fokus bermain Rubik.

Bahkan saat balapan pun, Gold Ship tak bisa menahan sifat eksentriknya. Hal ini kadang bisa berdampak pada performanya.

4. Dekat dengan Mejiro McQueen

Gold Ship berteman dekat dengan Mejiro McQueen. (Fandom)
Gold Ship berteman dekat dengan Mejiro McQueen. (Fandom)

Di Umamusume, Gold Ship ditampilkan dekat dengan Mejiro McQueen. McQueen kerap kali kesal menghadapi tingkah Gold Ship, namun mereka tetap pasangan teman yang erat.

Hal ini dikarenakan, di dunia nyata Gold Ship dan Mejiro McQueen memiliki hubungan darah. McQueen adalah damsire, atau kakek dari pihak ibu Gold Ship.

Di samping hubungannya dengan McQueen, Gold Ship juga memiliki beberapa rival yang juga tampil di Umamusume. Mereka adalah Tosen Jordan dan Eishin Flash.

5. VTuber yang promosikan Umamusume

Tahukah kamu, kalau Gold Ship merupakan seorang virtual YouTuber? Ya, dia adalah seorang vtuber yang punya misi untuk mempromosikan Umamusume.

Channel YouTube Gold Ship bernama PakaTube, dimana Gold Ship melakukan berbagai aktivitas menarik yang ada hubungannya dan tidak ada hubungannya dengan Umamusume.

Itu dia berbagai fakta menarik seputar Gold Ship di Umamusume. Apakah kamu memilikinya di dalam game?

Share
Topics
Editorial Team
Mecca Medina
EditorMecca Medina
Follow Us